Ticker

10/recent/ticker-posts

Ad Code

Klik Disini

Cari Nafkah, Pedagang Ini Pilih Berjualan Dipinggir Sawah

BERKAH News24 - Taman Hutan Kota Madiun kini menjadi tempat favorit bagi warga dari berbagai daerah, baik untuk berwisata dan menghiasi 

Setiap akhir pekan, area ini dipenuhi pengunjung yang datang untuk jogging, senam, berenang atau sekadar bersantai menikmati beragam fasilitas yang disediakan.

Peningkatan minat warga ini mulai terlihat sejak taman tersebut selesai transmisi awal tahun 2025. Fasilitas baru seperti jalur lari, bangku istirahat, dan area bermain anak jadi daya tarik tersendiri.

“Setiap Minggu pagi, bisa ratusan orang datang. Mereka jogging bareng, senam trampolin, atau membawa keluarga dan anak - anaknya untuk bermain di wahana,” kata Syalsa (27), warga Kota Madiun saat ditemui jum'at (2/1/2026).


Memanfaatkan potensi pariwisata, puluhan PKL kini mendapat kesempatan emas untuk membuka lapak dagangan di kawasan taman Kota Madiun. 

Namun mereka hanya diperbolehkan berjualan di depan atau pinggir jalan, dan tidak diperkenankan untuk berjualan masuk ke kawasan Hutan Taman Kota Madiun.

Menariknya, karena ada larangan berjualan di dalam area taman inilah, sejumlah Pedagang Kaki Lima (PKL), ada yang membuka lapak dagangan justru di belakang area taman atau dipinggir sawah. 

Salah satunya Dewi (36), warga Kelurahan Patihan Kota Madiun, yang berjualan aneka gorengan dan minuman ini, memilih untuk membuka dagangannya di belakang Taman Hutan Kota Madiun.

Memanfaatkan momen ramainya pengunjung apalagi disaat liburan, ia menggelar dagangannya di pinggir sawah, belakang taman.

 Hal ini dilakukannya karena sudah banyak pedagang lainya yang berjualan di depan taman.

“Hanya saya dan teman saya yang berjualan disini, kebetulan tempat saya lebih dekat dengan wahana bermain untuk anak - anak,” ujar Dewi.

Aktivitas berjualan dilakukannya mulai pukul 9 pagi hingga 5 sore.

Selain sepolan, ada otak otak dan sosis bakar, dan berbagai minuman, lanjutnya.

Selain fasilitas olahraga, banyak warga memanfaatkan suasana asri taman untuk bersantai bersama keluarga.

Beberapa pelapak makanan dan minuman ringan juga hadir di sekitar taman, menambah kenyamanan pengunjung.

Pemerintah Kota Madiun pun menyambut antusias warga yang positif, dan menambah pencahayaan malam dan memperluas kawasan hijau agar taman tetap nyaman dan aman digunakan.(as/BN24)

close
Pasang Iklan Disini